Senin, 03 November 2008

Setting Ponsel Menjadi Modem

Sebenarnya ini agak kuno juga (karena sekarang Hp baik 3G, HSDPA dll sudah bisa dipakai langsung untuk internetan)... hehe.. tapi apa salahnya kita bahas lagi, barangkali ada teman kita yang belum mencobanya.
Hal ini sangat bermanfaat apabila kamu terdesak (nggak ada pilihan lain) untuk memakai Hp kamu dijadikan modem. Caranya cukup mudah, colokkan terlebih dahulu kabel data ke PC atau laptop kamu dan instal driver bawaannya. lalu bukalah Control panel dalam PC . Laptop kamu selanjutnya :
# Klik Network Conections
# Klik New Create a conection
# Pilih New Connection wizard
# lalu pilih Set up my connection manually
# Kemudian Connect using dial up Modem
# Pilih modem yang sudah diinstall
# Tulis ISP Provider (telkomnet, flexy, Indosat atau lainnya)
# Ketikkan Nomor *99# (tergantung ISP untuk flexy *777# )
# Isikan Username dan password (kalau bingung no, ISP, Username, ya tanyakan langsung ke CS masing-masing provider pasti dibantu)
# FInish

Selanjutnya Buka control panel lalu klik Modem OPtions, pilih yang dipakai (bisa pakai USB, Bluetooth), kemudian pilih properties, klik advanced pili extra comment.

Selesai... kamu bisa mencoba dial up... kalu belum bisa... ya hubungi saja CS nya biasanya nanti diberitahu. OK selamat mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar