Minggu, 26 September 2010

Chip Triple Core GEnerasi Ponsel Masa DEpan

KAlau kita pikir bahwa chip prosesor dual core bagi ponsel pintar adalah yang paling mutakhir, itu salah. Bersiaplah menerima kejutan baru dari Marvell, ponsel pintar akan semakin pintar dengan otak triple core yang ditawarkannya.

Seperti dikutip dari techtree, Minggu (26/9/2010), Marvell telah memperkenalkan chip baru berbasis SoC (System on Chip) bagi ponsel pintar bernama Armada 628. Dengan chip triple core-nya itu, prosesor ponsel pun mampu ngebut dengan kecepatan 1,5 Ghz.

Prosesor ini berjalan pada infrastruktur ARM v7 serta Cortex A9 MPCore. Dengan keunggulannya ini, prosesor ini konon mampu memainkan dua jenis video beresolusi 1080p secara simultan, serta melakukan video streaming tiga dimensi 3D.

Armada 628 dikatakan memiliki kekuatan yang memungkinakn daya tahan baterai ponsel mencapai 10 jam dalam sekali charging, saat digunakan untu memutar video HD. Selain itu saat digunakan untuk memutar musik, ponsel yang menggunakan Armada mampu bertahan selama 140 jam. Diharapkan chip Armada 628 sudah bisa hadir mulai tahun depan bagi ponsel pintar dan tablet.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar